Adiknda Arsen Gulo Tutup Usia, Bupati Nias Barat terpilih Turut Berbelasungkawa
Nias Barat_Koranpatroli.com
Wakil Bupati yang sekaligus sebagai Bupati Nias Barat terpilih Khenoki Waruwu turut berduka cita atas meninggalnya adiknda Arsen Gulo di Desa Tetehosi Kecamatan Mandrehe. Kamis, (14/01/2021)
Setelah selesai menghadiri undangan pernikahan di kampung Fuka Gambo Kecamatan Moro'o, tiba tiba di pertengahan jalan, Wakil Bupati/Bupati Nias Barat terpilih Khenoki Waruwu melihat salah satu warga Desa Tetehosi yang sedang mengalami duka. Setelah itu, beliau langsung turun dari mobilnya sambil menuju rumah yang sedang berduka.
Mendengar kronologis yang di alami oleh Alm Arsen Gulo, Wabup/Bupati terpilih sangat sedih dan meneteskan air mata. Keluarga duka dan semua yang telah ada di rumah duka, menyambut baik kunjungan dari Bapak Khenoki Waruwu.
Orang tua Alm menyampaikan, Anak kami Arsen Gulo tutup usia akibat kebakaran saat berada di pondok. Awal terjadinya kebakaran ini yaitu di sebabkan oleh jatuhnya lampu dinding kelantain sehingga apinya langsung melebar dan menghanuskan pondok tersebut sementara anak kami Arsen Gulo berada di dalamnya. Jelasnya
"Setelah kejadian tersebut, anak kami sempat di bawa untuk berobat namun anak kami ini tetap juga tidak bisa terselamatkan sehingga menghembuskan nafas terakhirnya dan meninggalkan kita semua". Ujarnya sambil meneteskan air mata
"Kami sebagai keluarga Alm Arsen Gulo akan selalu berusaha untuk mengikhlaskan kepergian anak kami tercinta walaupun sakit untuk berpisah denganya".
Semoga Alm anak kita Arsen Gulo di tempatkan pada sisi kanan bapa di surga dan keluarga yang di tinggalkan tetap di beri kekuatan Oleh Tuhan. Saya harap agar keluarga yang sedang mengalami duka supaya jangan terlarut larut dalam kesedihan karena perjalanan kehidupan di dunia ini hanya ada di tangan Tuhan. Harapnya Wabup/Bupati terpilih Khenoki Waruwu. (Regueli Gulo)
No comments