Pembagian BLT-DD Bulan Juli Desa Galeng Dowo Wonosalam Jombang.




Jombang,koranpatroli.com;



Pada hari selasa tanggal 27 juli 2021, Pemerintah Desa Galeng Dowo Kecamatan Wonosalam Kabupaten Jombang menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD tahap pertama ke sejumlah penerima 52 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebesar @Rp.300.000 per KPM


Untuk tahap kedua akan dilaksanakan pada hari sabtu (31/07/2021) dengan jumlah KPM sebanyak 68 keluarga penerima manfaat dan tetap dilaksanakan dipendopo desa galeng dowo.



Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai bertempat di pendopo desa galeng dowo kecamatan wonosalam kabupaten jombang.


Didalam kegiatan pembagian tersebut didampingi serta pengamanan dari unsur tiga pilar terdiri dari kades galeng dowo Wartomo, S.Sos babinkamtibmas Suprapto Oetomo babinsa Sertu Bambang Pujiarto, team dari bank jombang, anggota BPD, pendamping desa serta perangkat desa setempat.


Adapun desa galeng dowo melakukan pembagian BLT-DD dengan cara transparansi kepada 120 KPM dengan besaran nominal Rp.300.000 dengan total anggaran sebesar Rp.36.000.000 (tiga puluh enam juta rupiah).


Kades galeng dowo Wartomo, S.Sos mengatakan "mekanisme penyaluran dilaksanakan dengan tertib dan transparant, penerima BLT-DD ditunjang dengan penerbitan kartu KPM BLT-DD sebagai syarat sah dalam pencairan BLT-DD bulan juli 2021.


Kartu KPM BLT-DD hanya boleh dipegang oleh KPM yg bersangkutan sehingga penyaluran BLT-DD tidak boleh diwakilkan tetapi boleh dikuasakan dengan mengurus surat dari desa" jelas Kades Galeng Dowo.


Masih dari Kades Galeng Dowo "pelaksanaan pembagian BLT-DD tertib dan lancar serta terdokumentasikan setiap tahap penyalurannya, serta mematuhi protokol kesehatan yaitu dengan menjaga jarak, memakai masker, cuci tangan dengan sabun guna mencegah penyebaran dan juga memutus mata rantai covid 19" terangnya. (hdk/dd) koran patroli

No comments

Powered by Blogger.