Diduga Keracunan Nasi kotak Yang Diberi Pihak Bintang Timur, Puluhan Anggota Dirawat Di IGD Satu Orang Meninggal Dunia.




Padalarang, Koranpattoli.com_Puluhan anggota Security pasupati di kota baru parahiyangan diduga keracunan makanan, penyebabnya diduga akibat menyantap nasi kotak yang diberikan salah satu pengusaha di kota baru Parahiyangan pemilik Bintang timur di komplek kotabaru wangsa niaganiaga, pada senin 16/09/2024.


Salah satu anggota security yang tidak berkenan di sebut namanya mengatakan bahwa pada Selasa sejumlah anggota security pasupati diduga mengalami keracunan makanan yang dikasih pihak Bintang Timur ijin tidak masuk kerja karena sakit diare dan muntah-muntah. 


"Awalnya kita tau adanya beberapa anggota yang tidak masuk dikarenakan mengalami sakit diare dan mual muntah pada selasa malam kalau tidak salah, " ujarnya. 


"Kebanyakan anggota sakit setelah makan nasi kotak yang di bagikan pihak bintang timur pada sore hari, kirimkan nasi kotak diberikan dua kali yang pertama untuk ship pagi sekitar pukul 10.00 WIB dan shif dua pada pukul 16.00, " katanya. 


Masih menurut sumber menjelaskan, Untuk anggota yang memakan nasi kotak pada pagi hari tidak mengalami gejala apapun, kebanyakan yang mengalami sakit pada kiriman yang ke dua. 


"Waktu itu jumlah anggota yang sakit dari zona tiga sebanyak 7 orang, selanjutnya langsung dimasukkan ke IGD rumah sakit terdekat kota baru, " ujar sumber. 


"Selanjutnya pada rabu sore kita mendapat kabar rekan kami meninggal dunia atas nama berinisial "DW" yang usia 25 tahun yang beralamat rumah di desa Saguling, kecamatan Saguling," imbuhnya. 


Terpisah menurut saudara dari korban yang meninggal mengatakan sangat terpukul dengan meninggalnya almarhum, DW di kenal baik sama warga dan tetangga, dan menurutnya tidak punya penyakit riwayat jantung.


Selanjutnya awak media berusaha mendatangi pihak Polsek Padalarang Jum'at 20/09/2024, untuk menanyakan jumlah data berapa banyak yang keracunan dan sampai sejauh mana penyidikan. 


"Untuk jumlah data korban kami belum bisa memberi tahu, soalnya takut korban masih bertambah, dan pihak kami polsek Padalarang lagi melakukan penyidikan, pemanggilan kepada pihak pasupati," Ujar Kapolsek Padalarang. 


Terpisah Kacab Pasoepati (Kurnia) membenarkan bahwa ada anggotanya yang meninggal Dunia dan puluhan lainnya dirawat dirumah sakit.


"Memang betul ada Anggota kami yang meninggal dunia dan dirawat tetapi belum pasti keracunan makanan dari nasi kotak, karena pihak polisi lagi melakukan penyidikan," ujarnya


"Dan baru tadi pagi kami di panggil pihak polsek untuk memberikan keterangan, dan untuk korban anggota yang sakit belum kami data semuanya karena kami pokus ke korban yang meninggal, " ucapnya. 


"InsyaAllah besok kami rencana akan mendatangi lagi pihak keluarga korban dan akan memberikan santunan dari pihak Pasoepati, " pungkasnya. 


Selanjutnya pihak Bintang Timur saat di konfirmasi ia membenarkan bahwa nasi kotak tersebut pemberian dari pihak nya karena sebagai penguasa di kota baru Parahiyangan sudah terbiasa berbagi kepada para anggota security. 


"Tapi untuk masalah mengerucut ke bintang timur apakah sudah tes leb makanannya, atau sudah periksa korban yang di rawat, " katanya. 


"Kami juga disini lagi menunggu hasil penyidikan dari pihak polsek, apakah kami terbukti bersalah atau ga nya, nanti kita tunggu hasilnya, " ucapnya. 


Reporter : Asep yana.

No comments

Powered by Blogger.